TELUKKUANTAN (KuansingKita) – Tahun anggaran 2020 ini, Pemkab Kuansing akan membuka akses jalan dari Desa Koto Kombu, Kecamatan Hulu Kuantan menuju Desa Peboun, Kecamatan Kuantan Mudik.
Kepala Dinas PUPR Ade Fahrer melalui Kabid Bina Marga, Jafrison mengatakan pembangunan ruas jalan sepanjang 8 kilo meter untuk membuka akses Koto Kombu – Peboun, sudah dialokasikan dalam APBD Kuansing tahun anggaran 2020.
Sebagian dari ruas jalan yang dibangun akan dilakukan pengaspalan. Namun pengaspalan belum keseluruhannya. Pengaspalan dilakukan secara bertahap mengingat terbatasnya anggaran daerah. Jafrison mengatakan pekerjaan pembangunan akan dilaksnakan dan akan dituntaskan tahun 2020 ini.
“ Untuk pengaspalan memang belum seluruhnya. Pengaspalan dilakukan secara bertahap. Tapi pembangunan untuk membuka akses Koto Kombu – Peboun dilaksanakan tahun 2020 ini,” kata Jafrison
Sebelumnya, Pemkab Kuansing juga sudah membuka akses jalan dari Desa Sungai Pinang, Kecamatan Hulu Kuantan menuju Desa Sungai Manau, Kecamatan Kuantan Mudik. Akses melewati kawasan Tempiliak ini sudah dibangun dengan pengaspalan tahun anggaran 2019 lalu.
Kini katanya, warga Sungai Alah, Sungai Pinang, Tanjung yang bepergian ke Lubukjambi tidak perlu lagi melewati Sampurago. Mereka bisa memanfaatkan akses melewati kawasan Tempiliak. Menurut Jafrison, ada penghematan waktu tempuh mencapai 20 menit.
Akses Sungai Pinang – Sungai Manau yang dibangun Bupati Mursini tahun anggaran 2019 lalu juga sangat membantu warga Hulu Kuantan yang bersekolah di SMA dan SMK Kuantan Mudik. Tambah lagi di kawasan Bukit Kauman sudah dibangun jembatan melintasi Sungai Kuantan.
Jembatan yang menghubungkan Desa Bukit Kauman dan Desa Peboun itu sangat memberi kemudahan. Warga Hulu Kuantan yang bersekolah di SMA dan SMK Kuantan Mudik kini cukup menyeberang lewat jembatan di Desa Bukit Kauman tanpa harus melewati pasar Lubukjambi seperti sebelumnya.
Jembatan yang menghubungkan Bukit Kauman dan Peboun ini, nantinya juga akan memberi kemudahan bagi warga Koto Kombu yang akan bepergian ke Lubukjambi. Jika akses Koto Kombu – Peboun sudah dibuka, warga cukup menyeberang lewat jembatan tanpa harus berputar ke Seberang Pantai.
“ Nanti warga Koto Kombu juga akan mudah ke pasar Lubukjambi. Cukup melewati akses Koto Kombu – Peboun lalu menyeberang lewat jembatan,” kata Jafrison (kkc)