TELUKKUANTAN (KuansingKita.com) – Khawatir akan terjadi lonjakan harga kebutuhan bahan pokok menjelang lebaran Idul Fitri 1438 H, Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi melakukan antisipasi dengan menggelar operasi pasar.
Kegiatan operasi pasar ini dikelola Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan dan Perindustrian bekerjasama dengan Forum Bulog Kuantan Singingi.
Operasi pasar yang digelar di lapangan Limuno Telukkuantan ini dijadwalkan selama tiga hari ini mulai Kamis (15/6/2017) hingga Sabtu (17/6/2017). Berbagai kebutuhan bahan pokok di jual di sana
Dari beberapa stand operasi pasar terlihat kebutuhan bahan pokok seperti beras, bawang merah, bawang putih, gula pasir, minyak goreng, telur dan beberapa kebutuhan dapur lainnya.
Pada hari pertama operasi pasar, masyarakat tampak sangat antusias mengunjungi stand operasi pasar untuk membeli kebutuhan pokok. Banyak ibu-ibu merasa terbantu dengan operasi pasar ini.
“ Mumpung harganya jauh dibawah harga pasar jadi bisa sedikit berhemat,” kata seorang ibu di stand operasi pasar
Bupati kuantan Singingi Drs H Mursini dan Wakil Bupati H Halim juga terlihat langsung menyaksikan operasi pasar berlangsung. Pasangan MH ini berharap operasi pasar ini dapat meringankan beban masyarakat
“ Diharapokan operasi pasar ini bisa meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka selama Ramadhan dan menyambut Idul Fitri 1438 H,” kata Bupati H Mursini.
Wabup H.Halim juga yakin operasi pasar ini sangat membantu masyarakat. Alasannya semua kebutuhan pokok di stand operasi pasar dijual jauh dibawah harga pasar.
“ Harganya jauh lebih murah tentu akan sangat membantu masyarakat,” kata Wabup H.Halim
Pasangan MH ini menghimbau selain forum bulog, pelaku usaha di Kuansing ini untuk ikut berkontribusi membantu masyarakat meringankan beban ekonomi dengan mendukung operasi pasar.
“ Selain forum bulog hendaknya pelaku usaha lainnya ikut berkontribusi,” himbau pasangan MH ini. (kkc)