Kopah “Bagamumuak” dengan Kehadiran Halim – Sardiyono

TELUKKUANTAN (KuansingKita) – Kenegerian Kopah benar-benar “bagamumuak” dengan kehadiran pasangan calon nomor urut 3, Halim – Sardiyono. Warga Kenegerian Kopah yang dewasa hampir semuanya hadir di lokasi pertemuan terbatas Halim – Sardiyono di lapangan Pasar Titian Modang, Sabtu (9/11/2024) malam
Muhammad Agus dari Kubu HS, kepada KuansingKita memaparkan ribuan massa yang hadir di lapangan Pasar Titian Modang saat Halim – Sardiyono menggelar kampanye pertemuan terbatas Sabtu malam, tanpa undangan. Mereka hadir dengan ketulusan hati serta dengan tekad bulat mendukung paslon Halim – Sardiyono
Lapangan Pasar Tititan Modang yang begitu luas penuh sesak dengan kehadiran massa. Mulai dari titik di depan pentas hingga beberapa puluhan meter ke belakang massa berjejal berdesakan. Tak henti-henti terdengar teriakan yel-yel Siapa Kita….Halim Sardiyono, Halim – Sardiyono Menang, Menang, Menang
Foto-foto kerumunan massa berjejal yang ditampilkan Muhammad Agus sebagai design grafis membuktikan kuatnya dukungan warga Kenegerian Kopah untuk pasangan calon Halim – Sardiyono. Menurut Agus foto-foto itu asli semua tanpa editan. Paslon Halim – Sardiyono memang sengaja diminta membelakangi massa saat pengambilan foto

“ Foto itu asli semua tanpa editan. Paslon Halim – Sardiyono sengaja diminta membelakangi massa saat pengambilan foto agar massa yang berjubel bisa terlihat,” terang Muhammad Agus kepada KuansingKita
Dari catatan KuansingKita, dalam pilkada periode lalu, Kenegerian Kopah memang menjadi basis H. Halim. Tak heran jika sampai hari ini, jaringan H. Halim masih solid di Kenegerian Kopah. Itu pula yang membuat kunjungan Halim – Sardiyono mendapat sambutan luar biasa di Kenegerian Kopah
Melihat kehadiran massa yang berjubel di lapangan Pasar Titian Modang, Sabtu malam, diprediksi paslon Halim – Sardiyono bisa unggul di Kenegerian Kopah. Apalagi jika kubu lawan tidak merubah strategi, bergerak secara monoton, peluang unggul untuk paslon Halim – Sardiyono akan sangat besar.
Kekuatan dukungan untuk paslon Halim – Sardiyono di Kenegerian Kopah lahir dari banyak lini. Mulai dari petani perkebunan sawit, para pedagang lokal hingga warga yang usaha serabutan. Mereka semua sudah mengenal H. Halim secara pribadi. Ini semua berawal dari gerakan H. Halim dalam pilkada periode lalu
Dalam sisa waktu dua pekan lagi menjelang hari H, mampukah Halim mengawal kekuatannya di Kenegerian Kopah. Pasalnya kubu lawan akan terus bergerak. Misalnya kubu AYO, secara historis kubu yang diusung Partai Golkar ini pernah menjadikan Desa Titian Modang sebagai basis utama
Selain itu, kubu SDM yang bergerak dengan jaringan berlapis juga akan menjadi ancaman untuk HS dalam mempertahankan dominasinya di Kenegerian Kopah. Namun demikian, kubu HS punya banyak keuntungan dalam mempertahankan dominasi elektabilitasnya di Kengerian Kopah.
Misalnya, sosok Halim sangat dikenal secara pribadi oleh banyak tokoh-tokoh di Kenegerian Kopah. Tidak saja Halim, sosok Yuniwarti, isteri H. Halim juga sudah dikenal akrab di Kenegerian Kopah. Chemistry yang sudah terbagun seperti ini memang sulit untuk dipatahkan. Inilah keuntungan paslon Halim – Sardiyono (smh)
FOTO Dokumen HS

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...