TELUKKUANTAN (KuansingKita.com) – Sampai saat ini, ternyata Kecamatan Gunung Toar, belum memiliki jembatan melintasi Sungai Kuantan.
Sedihnya lagi, hanya Kecamatan Gunung Toar, satu-satunya kecamatan di pinggir Sungai Kuantan yang belum memiliki jembatan melintasi Sungai Kuantan.
Karena itu, Camat Gunung Toar, Sadah Risnah dalam sambutannya pada acara Musrembang tingkat Kecamatan Gunung Toar, yang digelar di aula kantor camat setempat, Rabu (23/2/2017) mengusulkan pembangunan jembatan.
Camat Sadah Risnah menunjukkan lokasi pembangunan jembatan yang sangat dibutuhkan masyarakat yakni jembatan yang menghubungkan Desa Toar dan Desa Teborou Panjang.
Selain mengusulkan pembangunan jembatan, Camat Sadah Risnah juga mengusulkan pengaspalan ruas jalan Seberang Taluk- Siberobah. Ada juga usulan pengaspalan ruas jalan Desa Koto Gunung – Desa Pulau Mungkur- Desa Teluk Beringin.
Bahkan jalan lingkar kantor camat juga diusulkan untuk diaspal sepanjang 8 km serta pengaspalan jalan utama Desa Teborou Panjang sepanjang 2 km. Camat juga mengusulkan pembangunan jalan menuju lokasi Puskesmas Rawat Inap, Kecamatan Gunung Toar.
Abrasi yang terjadi di kawasan Sungai Petapahan juga dikhawatrikan camat. Untuk itu camat mengusulkan pengerukan dan pembangunan turap Sungai Petapahan sepanjang 3 km.
Bahkan abrasi Sungai Kuantan yang terjadi di kawasan gelanggang pacu jalur Desa Lubuk Terentang diusulkan untuk dibangun turap penahan tebing. Camat juga mengusulkan pembangunan tribune utama di gelanggang pacu jalur Lubuk Terentang.
Selain itu Camat mengusulkan rehabilitasi pintu air irigasi di Desa Teborou Panjang dan saluran irigasi di Desa Seberang Gunung. Alasan camat, pintu air yang ada saat ini sudah tidak berfungsi lagi. Ada juga usulan pembangunan gedung sekolah.
Berdasarkan rilis Humas Setda Kuansing, menanggapi usulan Camat Sadah Risnah, Wabup H.Halim memberikan komentar yang sedikit berbeda dengan sambutannya di kecamatan lain termasuk Kuantan Tengah yang selalu mengingatkan terbatasnya kemampuan keuangan daerah.
Di Gunung Toar, Wabup H.Halim mengatakan pihaknya akan berupaya memprioritaskan usulan pembangunan Kecamatan Gunung Toar, dan langsung menginstruksikan kepada kepala dinas/badan untuk menindaklanjuti dan mengkaji usulan Kecamatan Gunung Toar. (kkc)