Segeralah Vaksin, Besok Seluruh Polsek di Kuansing Menggelar Vaksinasi

TELUKKUANTAN (KuansingKita) –Hampir tidak ada masyarakat Kuansing yang tidak rindu dengan pesta rakyat Pacu Jalur. Namun untuk mewujudkan semua ini tentu tergantung dari realisasi vaksinasi di Kuantan Singingi
Plt Kepala Dinas Kesehatan, Jafrinaldi Shidiq ketika dikonfirmasi KuansingKita mengatakan realisasi vaksinasi dosis I, di Kuantan Singingi memang sudah di atas target nasional, namun belum mencapai 90 persen.
“ Terhitung 5 Januari 2022, realisasi vaksinasi di Kuansing baru mencapai 78,16 persen,” papar Jafrinaldi
Kendati realisasi belum mencapai 90 persen, Jafrinaldi sangat optimis realisasi akan terus mengalami peningkatan. Karena itu, Ia mengimbau masyarakat Kuansing yang belum vaksinasi untuk segera menjalani vaksinasi
“ Kalau ada masyarakat Kuansing yang belum vaksin segeralah vaksin. Apalagi Kamis (6/1/2022) besok, seluruh Polsek di Kuansing akan menggelar vaksinasi. Datanglah,” saran Jafrinaldi
Kapolres Kuansing, AKBP Rendra Oktha Dinata, SIK, MSi melalui Humas Polres AKP Tapip Usman, SH membenarkan kalau masing-masing Polsek di Kuansing Kamis besok menggelar vaksinasi
Untuk wilayah hukum Polsek Kuantan Tengah vaksinasi dimulai pukul 08.00 WIB di empat ttitik masing-masing di PKM Telukkuantan, PKM Kari, PKM Kopah dan Kantor Desa Sawah

Di wilayah hukum Polsek Singingi Hilir, vaksinasi dimulai pukul 09.00 WIB di tiga titik. Puskesmas Koto Baru melaksanakan vaksinasi di Desa Tanjungpauh, Puskesmas Beringin Jaya di Desa Suka Damai dan Puskesmas Sungai Buluh di Desa Muarabahan
“ Vaksin disediakan untuk 100 orang di masing-masing titik,” kata Tapip dalam keterangan tertulisnya
Di wilayah hukum Polsek Cerenti, vaksinasi dimulai pukul 09.00 WIB di dua titik masing-masing di Puskesmas Cerenti dan Puskesmas Inuman. Sedangkan Polsek Hulu Kuantan menggelar vaksinasi di Puskesmas Lubukambacang mulai pukul 09.00 WIB
Vaksinasi di wilayah hukum Polsek Kuantan Hilir dimulai pukul 09.00 WIB masing-masing di UPTD Kesehatan Desa Kampung Medan serta di UPTD Desa Koto Rajo, Kecamatan Kuantan Hilir Seberang
Di wilayah hukum Polsek Pangean vaksinasi di mulai pukul 09.00 WIB di Puskesmas Pangean dan di MTs HI Desa Pembatang Pangean. Sedangkan Polsek LTD menggelar vaksinasi di UPTD Kesehatan Logas Tanah Darat
Di wilayah hukum Polsek Singingi, vaksinasi digelar mulai pukul 08.00 WIB di tiga titik masing-masing di UPTD Kesehatan Muralembu, UPTD Kesehatan Sei Sirih dan UPTD Kesehatan Sei Keranji
Polsek Kuantan Mudik menggelar vaksinasi mulai pukul 08.00 WIB di UPTD Kesehatan, Gunung Toar, UPTD Kesehatan Lubukjambi, serta UPTD Kesehatan Pangkalan, Kecamatan Pucuk Rantau.
“ Sedangkan vaksinasi di wilayah hukum Polsek Benai dimulai pukul 09.00 WIB di UPTD Kesehatan Benai,” tutup Tapip (smh)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...