TELUKKUANTAN (KuansingKita) – Kini hampir di seluruh wilayah Riau terjadi kebakaran hutan dan lahan. Dua hari lalu, BMKG mendeteksi 148 titik hotspot di Riau yang tersebar di 11 kabupaten/kota
Mengutip Kompas.com, Prakirawan BMKG Riau, Bibi Sulianto mengatakan hotspot paling banyak terdeteksi di Kabupaten Pelalawan sebanyak 37 titik. Kemudian, Kota Dumai 35 titik
Berikutnya, Kabupaten Bengkalis 11 titik, Kabupaten Meranti 11 titik, Kabupaten Rokan Hilir 11 titik, Kabupaten Rokan Hulu 7 titik, Indragiri Hilir 16 titik, Indragiri Hulu 15 titik
Sementara Kabupaten Siak hanya 3 titik. Sedangkan Kabupaten Kampar dan Kabupaten Kuantan Singingi masing-masing 1 titik. Belum diperoleh informasi tentang koordinat titik hotspot di Kuantan Singingi
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kuansing, Rustam yang dihubungi KuansingKita untuk mengetahui koordinat titik hotspot di Kuantan Singingi belum memberikan jawaban.
Namun mencermati peristiwa kebakaran hutan dan lahan di Riau, masyarakat Kuansing tentu perlu meningkatkan kewaspadaan. Sebab karhutla tidak saja terjadi oleh perbuatan manusia tapi bisa juga terjadi secara alami
Dan lagi, karhutla tidak saja terjadi di dalam kawasan hutan milik Negara, namun sering juga terjadi pada lahan korporasi dan lahan milik masyarakat. Apapun itu, kebakaran hutan dan lahan adalah tanggung jawab bersama.(smh)