Tekuk Mesir 2-1 Kamerun Juara Piala Afrika 2017

TELUKKUANTAN (KuansingKita.com) – Setelah 15 tahun menunggu, Kamerun kembali berhasil merajai Piala Afrika pada tahun 2017 ini.

Kamerun menjadi juara Piala Afrika 2017 setelah dalam laga final menekuk Mesir 2-1 di Stade de L’Amitie, Libreville, Minggu (5/2) malam waktu setempat.

Dirangkum dari berbagai sumber, sepanjang pertandingan berlangsung suara gegap gempita mewarnai Stade de L’Amite. Apalagi Mesir sempat unggu lebih dulu.

Mesir unggul pada menit ke-22 melalui Mohamed Elneny. Gelandang Arsenal itu mencetak gol cantik dari sudut sempit setelah menerima umpan dari Mohamed Salah.

Ketinggalan 0-1 membuat Kamerun semakin gigih menggedor pertahanan Mesir. Upaya Kamerun berbuah hasil. Nicolas N’Koulou memecah kebuntuan, pada menit ke 59.

Gol penyeimbang Nicolas N’Koulou bermula dari umpan silang Benjamin Moukandjo. Nicolas menyelesaikannya lewat sundulan, bola pun menggetarkan gawang Mesir, skor berubah 1-1.

Gol kemenangan Kamerun tercipta pada menit ke-89. Vincent Aboubakar menciptakan gol indah setelah menerima umpan lambung Sebastien Siani.

Kala itu, Aboubakar mendapat kawalan tiga pemain Mesir. Penyerang Besiktas itu kemudian menampakkan kepiawaiannya.

Aboubakar mengecoh bek Mesir Ali Gabr dan melepaskan tendangan voli ke pojok kiri gawang. Skor 2-1 untuk Kamerun bertahan hingga laga usai.

Sukses tim arahan Hugo Broos ini semakin lengkap setelah gelandang Kamerun Christian Bassogog terpilih sebagai pemain terbaik turnamen Paiala Afrika 2017. (dari berbagai sumber)

Foto : Vincent Aboubakar (10) merayakan gol kemenangan Kamerun lawan Mesir. (Reuters / Amr Abdallah Dalsh)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...