TELUKKUANTAN (KuansingKita) – Simpatisan Mursini-Halim yang sempat bernazar jalan kaki dari Pangean ke Telukkuantan beberapa tahun lalu, Mulbastoni sangat berharap untuk Pilkada Kuansing 2020 muncul calon bupati atau calon wakil bupati dari wilayah hilir.
Kepada KuansingKita, Ia mengatakan wilayah hilir yang dimasudnya adalah daerah pemilihan II dalam Pileg lalu seperti Kecamatan Pangean, Logas Tanah Darat, Kuantan Hilir Seberang, Kuantan Hilir, Inuman dan Cerenti. “ Kalau bukan calon bupati ya calon wakil bupati boleh juga,” harapnya
Menurut pria yang akrab disapa Boton ini, kalau untuk Pilkada Kuansing saja, tidak ada yang berani maju, sebaiknya tunda dulu keinginan untuk pemekaran kabupaten. Ia mengatakan untuk pemekaran kabupaten harus punya sosok pemimpin yang berjiwa berani dalam bertarung secara politik.
Saat ditanyakan kenapa harus dikaitkan dengan keinginan pemekaran kabupaten, menjawab ini Mulbastoni menjelaskan untuk pemekaran kabupaten harus ada sosok pemimpin yang berani sehingga perjuangan pemekaran bisa diwujudkan.
“ Kalau untuk maju Pilkada Kuansing saja tidak ada yang berani bagaimana mau memperjuangkan pemekaran,” kata pria yang juga pernah menjadi calon kepala desa ini.
Mulbastoni juga menyebutkan sederet nama yang layak maju sebagai calon bupati atau calon wakil bupati dalam Pilkada Kuansing mendatang. Kendati begitu, Ia tidak mau nama-nama yang disebutkannya diekspose. “ Jangan diekspose dulu,” katanya dalam logat khas Boton.
Meski nama itu disebunyikan, namun Mulbastoni yakin mereka adalah putera terbaik wilayah hilir yang akan mendapatkan dukungan penuh masyarakat bila saja berani maju dalam Pilkada nanti. “ Kalau orang-orang itu yang maju pasti didukung masyarakat,” katanya
Pria yang senang bermain di PWI Kuansing ini, mengaku merasa terpanggil untuk menghimbau tokoh-tokoh dari wilayah hilir. Ia berharap tokoh-tokoh hilir ini berani maju dalam Pilkada Kuansing mendatang. “ Kalau tidak calon bupati ya calon wakil bupati, yang penting ada dari wilayah hilir,” harap Boton (kkc)