TELUKKUANTAN (KuansingKita) – Kehadiran Menteri Pariwisata Arief Yahya dan rombongan dalam acara prosesi budaya dan pembukaan pacu jalur 21 Agustus 2019 semakin bisa dipastikan. Buktinya, Kementrian Pariwisata RI sudah menghubungi Dinas Pariwisata Kuansing untuk pemesanan pakaian adat Kuansing, Senin (12/8/2019).
Kepala Dinas Pariwisata Kuansing Indra Suwandi kepada KuansingKita mengungkapkan pihak Kementrian Pariwisata RI sudah memesan 7 stel pakaian adat Kuansing. Dalam permintaannya pihak Kementrian Pariwisata RI mengusulkan agar pakaian adat untuk mereka dijahit di Jakarta.
Indra membeberkan selain Menteri Pariwsata Arief Yahya masih ada 6 pejabat teras Kementrian Pariwisata yang ikut hadir di Kuansing. Enam pejabat teras Kementrian Pariwisata yang ikut hadir masing-masing Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Ir Rizki Handayani Mustafa MBTM
Selain itu, Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Dadang Rizki Ratman, SH,MPA, Assiten Deputi Pemasaran I Regional I, Drs Dessy Ruhati, MMPar, Assisten Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Regional I, Drs Lokot Ahmad Enda, MM, Kepala Biro Komunikasi dan Publikasi Guntur Sakti, S.Sos,MSi
Dalam rombongan Menteri Pariwisata nanti juga tercantum nama Pak Don yakni Ketua Pantia Seleksi Destinasi Wisata yang masuk dalam 100 Wonderful Destinasi Wisata Indonesia. Tahun 2019 ini pacu jalur tidak termasuk di dalamnya, semoga saja tahun depan pacu jalur masuk 100 wonderful wisata.
“ Melihat keseriusan pihak Kementrian Pariwisata untuk hadir di Kuansing, rasanya tidak ada lagi alasan untuk pembatalan,” kata Indra Suwandi
Dalam perbincangan Senin kemarin, Indra Suwandi mengaku juga sangat menyesalkan pemberitaan tentang Dirjen Pariwisata yang tidak mengenal pacu jalur, beberapa hari lalu. Pasalnya kata Indra Suwandi dalam Struktur Kementrian Pariwisata RI tidak ada Dirjen Pariwisata.
“ Dirjen Pariwisata yang mana ?. Tidak ada Dirjen Pariwisata dalam Struktur Kementrian Pariwisata RI,” kata Indra Suwandi
Indra Suwandi juga meminta agar wartawan yang menulis harus check and recheck agar kita di Kuansing ini tidak terkesan sebagai orang yang tidak memahami sesuatu dengan baik. Tidak ada katanya Dirjen Pariwisata dalam Struktur Kementrian Pariwisata.
“ Kalau anggota DPRD mengaku bertemu Dirjen Pariwisata, crosscheck dulu, Dirjen Pariwisata yang mana, tidak ada Dirjen Pariwisata, ” kata Indra Suwandi seraya tertawa kecil. (kkc)