Liverpool Tersingkir di Babak Keempat Piala FA

 

(foto Reuters/Jason Cairnduff)

TELUKKUANTAN (KuansingKita.com) – Kabar duka untuk fans Liverpool. Klub yang berjuluk The Reds ini tersingkir di babak ke empat Piala FA setelah takluk dari tim divisi Championship, Wolverhampton Wanderers 1-2 di Anfield, Sabtu (28/1/2017) malam ini.

Dikutip KuansingKita.com dari berbagai sumber, gawang Liverpool langsung dibobol bek Wolverhampton, Richard Stearman saat laga baru berlangsung satu menit.

Richard yang lepas dari kawalan lini belakang Liverpool langsung menyambut umpan tendangan bebas Helder Costa dengan sundulan kepala. Bola melesat ke gawang Liverpool yang dikawal Loris Karius.

Sekalipun Liverpool lebih sering bertindak sebagai tim yang menyerang. Namun sepanjang babak pertama, nyaris tidak ada ancaman berbahaya dari Liverpool ke lini pertahanan Wolverhampton.

Bahkan sebaliknya, empat menit jelang babak pertama berakhir, justru Wolverhampton berhasil menggandakan kemenangan lewat Andreas Weimann. Gol Weimann ini berasal dari skema serangan cepat.

Umpan Helder Costa membuat Weimann berhadapan satu lawan satu dengan Karius. Weimann berhasil melewati Karius dan melepaskan bola ke gawang  kosong.

Di babak kedua, Liverpool memasukkan Emre Can, Philippe Coutinho, dan Daniel Sturridge untuk menambah daya gedor. Komposisi babak kedua ini memang sedikit menambah performa Liverpool.

Buktinya pada babak kedua Liverpool mampu melepaskan tiga tembakan tepat sasaran ke gawang Wolverhampton hingga menit ke-80. Namun tak ada satu pun dari upaya tersebut yang berbuah gol.

Liverpool baru berhasil membobol gawang Wolverhampton lima menit menjelang laga usai. Divock Origi yang menerima umpan sundulan dari Sturridge melepaskan tendangan voli dari jarak dekat. Bola melesat ke dalam gawang Wolverhampton. Skor berubah 1-2.

Selepas itu, Liverpool memang makin semangat mengurung pertahanan Wolverhampton. Tapi waktu yang tersisa, empat menit waktu normal plus empat menit masa injury time tak mampu dimanfaatkan Liverpool.

Hingga akhir laga skor bertahan 1-2. Liverpool pun kalah dan harus tersingkir dari ajang Piala FA. (dari berbagai sumber)

 

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...